Kenali Jenis Lisensi Microsoft

Kenali Jenis Lisensi Microsoft

Ketika kata "Microsoft" terdengar di telinga kalian, apa yang langsung terlintas di pikiran kalian ? Kalau saya sendiri yang pertama ialah Sistem Operasi seperti Windows XP, Windows 7, dll. Dan hal kedua yang langsung terlintas di pikiran saya ialah Office.

Saat kalian akan membeli suatu produk dari Microsoft (sering kita dapati pada Sistem Operasi), kalian akan dihadapi oleh beberapa jenis lisensi, jadi saya ingin berbagi sedikit penjelasan tentang jenis dari lisensi - lisensi tersebut.


1. Lisensi Jenis OEM (Original Equipment Manufacturer)

Lisensi ini berbentuk stiker yang biasanya ditempelkan di PC (Personal Computer), Laptop, Server dan harus dijual bersama dengan hardware. Dengan kata lain, lisensi ini terintegrasi langsung dengan jenis komputer (PC/Laptop/Server) yang digunakan. Jadi Software berlisensi OEM yang terinstall dan sudah diaktivasi, hanya boleh digunakan di komputer tersebut.
Apabila terjadi kerusakan pada hardware PC kalian sehingga harus diganti dengan hardware yang lain (terutama mainboard/motherboard), maka lisensi OEM pada PC tersebut menjadi tidak berlaku lagi.

2. Lisensi Jenis OLP (Open License Program)

Harga lisensi jenis OLP sedikit lebih mahal dibandingkan jenis OEM, dengan minimum pembelian adalah sebanyak lima lisensi, dan biasanya harus dibeli dengan CD Media kit untuk instalasinya.

Berbeda dengan OEM, jenis lisensi ini tidak bergantung pada jenis komputer yang digunakan sehingga masih bisa digunakan apabila berganti komputer. Karenanya lisensi jenis ini tidak berbentuk stiker yang ditempelkan di komputer, tetapi hanya berbentuk sertifikat.
Jenis OLP cocok digunakan untuk perusahaan/organisasi yang menggunakan komputer lebih dari lima, atau menggunakan software minimal lima jenis (5 lisensi jenis OLP tidak harus untuk software sejenis, bisa gabungan seperti 1 lisensi windows, 1 lisensi office, 1 lisensi visio, dst).

3. Lisensi Jenis FPP (Full Packet Product)

Jenis lisensi FPP biasanya dijual dalam bentuk paket berupa box, isinya terdapat CD, buku manual dan lisensi yang terdapat dalam box.

Mirip dengan OEM, setiap satu pembelian akan mendapatkan satu lisensi untuk digunakan di satu komputer. Bedanya jenis FPP masih dapat digunakan walaupun berganti komputer, tapi tentu saja tetap hanya boleh di install di satu komputer saja. Dan lisensi jenis FPP ini jauh lebih mahal dari lisensi OEM.

~ SEMOGA PENJELASAN DIATAS DAPAT MEMBANTU ~
Tag : Microsoft
0 Komentar untuk "Kenali Jenis Lisensi Microsoft"

Back To Top