5 Situs Tutorial Hacking Untuk Pemula!!

Cloud Provider Indonesia – Saat ini adalah jamannya para hacker. Ya, para peretas. Para hacker ini benar- benar suka membuat geger dunia dengan aktivitas hacking­ mereka. Banyak situs – situs resmi pemerintah lumuh bahkan tidak bisa diakses (Error 404) karena ulah mereka. Namun tidak semua hacker jahat, ada juga yang berjuang untuk kepentingan umat manusia.  Selain itu, para white hat (hacker baik) ini seringkali membantu banyak orang dengan cara menguji kelemahan sistem keamanan pada komputer lalu memberi saran agar keamanan sistemnya lebih terjamin. Ada beberapa situs bagi mereka yang ingin mempelajari bagaimana cara meretas ala White Hat. Mau tahu bagaimana cara jadi hacker penolong? Penasaran? CEKIDOT!!

1. Hackaday



Bagi kalian yang benar – benar penasaran dengan hacking, situs ini bia menjadi rekomendasi utama untuk kalian yang sungguh – sungguh ingin mempelajari hacking. Ada banyak tutorial yang menyediakan cara untuk melakukan peretasan dan jaringan di situs ini. Selain itu, situs ini juga menyediakan berita seputar hacking yang selalu update dan bikin kalian jadi kepo.

 2. EvilZone Forum


Mungkin bagi kalian yang belum tahu situs ini akan mengira ini situs milik hacker black hat (hacker jahat), tapi tidak juga. Situs ini merupakan salah satu situs yang menjadi rekomendasi bagi mereka yang ingin mempelajari ilmu seputar hacking dan cracking lebih mendalam. Namun kalian harus menjadi anggota dari situs ini dulu, baru kalian bisa belajar hacking.

3. Hack This Site


Situs ini juga merupakan salah satu situs yang sangat direkomendasikan bagi kalian yang benar – benar ingin belajar soal hacking. Banyak tutorial seputar hacking yang bisa kita temukan di situs ini. Ada juga berita dan kasus hacking beserta tutorialnya. Kalian bisa belajar soal hacking secara gratis di situs ini, terutama dasar – dasar ilmu hacking.

4. Break The Security


Sesuai dengan namanya, “ break the security “ yaitu “ membobol keamanan “ . Situs ini menjadi rekomendasi utama yang wajib bagi kalian yang benar – benar ingin menjadi seorang hacker yang ahli.  Karena, situs ini diklaim merupakan situs belajar hacking  terbaik di antara situs – situs lainnya. Berita seputar hacking juga sangat update pada situs ini, dan bikin kalian jadi penasaran. Pasalnya kita bisa mengetahui berbagai macam program yang berguna untuk melakukan peretasan ala hacker bersetifikat.

5. Hack In The Box


Situs yang terakhir ini juga tidak kalah menarik dair situs hacking lainnya. Kabarnya situs ini menyediakan berbagai macam tutorial hacking yang jarang terduga dan diklaim seringkali berhasil, karena pelajarannya langsung berasal dari hacker underground (Deep Web). Kalian bisa mendapatkan informasi soal hacking secara gratis pada situs ini, baik hacking tentang Microsoft, Apple, Linux, Programming, dan lain – lain. Situs ini juga menyediakan forum untuk saling berdiskusi antara sesame hacker

Itulah lima situs popular bagi kalian yang benar – benar ingin jadi hacker atau suka mempelajari hal – hal yang identik hacking. Sebenarnya masih banyak situs yang bisa memberikan tutorial serta pelajaran berharga bagi mereka yang ingin belajar meretas, namun seorang hacker adalah seorang pelajar otodidak (belajar sendiri & caritahu sendiri). 
Ilmu hacking tidak didapatkan hanya dari suatu situs, seseorang, atau suatu kelompok saja, namun dari berbagai hal yang bisa kita jadikan bahan eksperimen. Karena seorang hacker biasanya suka mencari pengalaman dengan uji coba suatu program atau software. 

Demikian, semoga bermanfaat.
1 Komentar untuk "5 Situs Tutorial Hacking Untuk Pemula!!"

Halo Pak
Kami dari Team Affliansi salah satu Situs Taruhan Online, ingin menawarkan kerja sama di bidang
Affliansi yang pastinya akan memberikan ke untungan kepada Bapak.
Sekiranya bapak berkenang membalas email kami untuk membahas kerja sama dan lebih lanjutnya
silahkan hubungin kami di Email marketing1bet2uindo@gmail.com
TERIMA KASIH

Back To Top