Hal – hal Yang Harus Kamu Ketahui Tentang Teknologi Plasma

plasma teknik – oke guys  balik lagi nih di blog gw, kali ini gw mau ngebahas tentang Teknologi yang berbasis Plasma, Di zaman yang semakin canggih ini teknologi akan selalu berkembang, setiap hari nya selalu ada penemuan tentang teknologi yang terbaru. Begitu pula dengan teknologi yang kali ini akan saya bahas, yaitu mengenai teknologi plasma. Sebagian dari kalian belom atau kurang yau tentang teknologi ini, tetapi sebenarnya teknologi ini sudah mulai banyak di sekitar kita, hanya saja masih kurang diketahui oleh orang banyak, untuk lebih jelas mengenai teknologi plasma ini simak saja artikel berikut ini ya….



Hal yang pertama yang harus kita ketahui tentang teknologi plasma ini adalah pengertiannya sendiri. Dalam ilmu fisika dan kimia, plasma merupakan substansi yang mirip dengan gas dengan bagian tertentu dari partikel terionisasi. Adanya pembawa muatan yang cukup banyak membuat plasma bersifat konduktor listrik sehingga bereaksi dengan kuat terhadap medan elektromagnet. Oleh karena itu, plasma memiliki sifat-sifat unik yang berbeda dengan padatan, cairan maupun gas dan dianggap merupakan wujud zat yang berbeda. Mirip dengan gas, plasma tidak memiliki bentuk atau volume yang tetap kecuali jika terdapat dalam wadah, tetapi berbeda denga gas, plasma membentuk struktur seperti filamen, pancaran dan lapisan-lapisan jika dipengaruhi medan elektrommagnet. Plasma yang umum ditemui antara lain adalah bintang dan lampu pendar.

Nah, Setelah mengetahui pengertian dari Plasma itu sendiri, kalian juga perlu mengetahui sejaranh singkat penemuan teknologi ini. Jadi, Plasma pertama kali diidentifikasi pada sebuah tabung Crookes, dan dideskripsikan oleh Sir William Crookes pada tahun 1879 (dia menyebutnya radiant matter). Sifat-sifat dari materi sinar katode pada tabung Crookes kemudian diidentifikasi oleh fisikawan Inggris J. J. Thomson pada tahun 1897, dan disebut sebagai "plasma" oleh Irving Langmuir pada tahun 1928, mungkin karena benda ini mengingatkannya pada plasma darah. Langmuir menulis:
Kecuali di dekat elektrode, dimana terdapat selongsong yang mengandung sangat sedikit elektron, gas yang terionisasi mengandung ion dan elektron dalam jumlah yang hampir sama sehingga resultan muatan ruang sangatlah kecil. Kami menggunakan nama plasma untuk mendeskripsikan daerah ini yang mengandung muatan ion dan elektron seimbang.

Nah jadi itu dia pengertian dan sejarah singkat mengenai teknologi plasma, teknologi plasma sendiri sekarang ini sudah banyak digunakan di sekitar kita, hanya saja belum banyak yang tau tentang teknologi ini. Contohnya seperti Tv Plasma, dan alat kesehatan, teknologi Plasma sendiri sekarang ini memiliki manfaat yang sangat berguna, ada nya teknologi ini juga dapat mengurangi kerusakan alam dan meminimalisir kerusakan tersebut. Sehingga teknologi ini juga sangat ramah lingkungan. Jadi tidak perlu lagi khawatir dengan adanya teknologi yang semakin berkembang, hanya saja kalian harus dapat membedakan kemajuan teknologi tersebut yang baik dengan yang buruk dampaknya.

Jadi itu dia beberapa hal yang bisa gw kasih mengenai teknologi plasma kali ini, semoga informasi tersebut bermanfaat bagi kalian semu ya, thanks ^.^


0 Komentar untuk "Hal – hal Yang Harus Kamu Ketahui Tentang Teknologi Plasma"

Back To Top